Our Client's Story

Umroh dengan suami mualaf
Kak Nuraini & Papi Cho Chang Lea
Alhamdulillah wasyukurillah kami diberi kesempatan memenuhi panggilan/undangan istimewa dari Allah SWT untuk melaksanakan ibadah umroh ke Baitullah tanah suci mekah dan madinah pada tanggal 5 Februari 2024, merupakan pengalaman spiritual yang luar biasa, tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata khususnya bagi saya yang bersuamikan orang asing yang notabennya mualaf.
Bunda Nana Romdanah & Park Dongsoo
Dapat berkesempatan untuk pergi memenuhi panggilan Allah ke Tanah Suci merupakan impian bagi seluruh umat muslim. Hal ini karena Kota Suci Mekkah dan Madinah memiliki daya tarik yang sangat tinggi, terutama dari sisi spiritual dan religi.
​
Perjalanan penuh haru bahagia selama 11 hari di Tanah Suci menjadi momentum yang tidak terlupakan bagi kami umrah yang diberangkatkan oleh Yoisso sejak tanggal 5 Februari hingga 15 Februari 2025
